Langsung ke konten utama

[CHIPversity] Pesan Moral Game Farm Story

Tulisan ini dimuat pada CHIP online http://chip.co.id/chipversity/general/8530/pesan_moral_game_farm_story
Pesan Moral Game Farm Story
Game ibaratkan dua mata pisau, bisa mendatangkan candu, bisa juga mendatangkan manfaat. Ada game yang mengandalkan kecepatan, kejelian, ketangkasan tangan, dan kemampuan manajerial pemainnya. Saya termasuk penyuka game manajerial. Saya mengunduh game Farm Story dr Team Lava. Selain Farm Story, Team Lava banyak mengeluarkan game manajerial diantaranya Fashion Story, Bakery Story, Restaurant Story dan City story.

Diantara semua, saya paling menggemari farm story karena banyak manfaatnya sebagai berikut:




(1). Semangat menyelesaikan tantangan.
Farm Story menyajikan tantangan berupa pengumpulan poin untuk peningkatan level, penambahan uang untuk membeli bibit tanaman dan perlengkapan, serta perluasan lahan. Semakin luas lahan, semakin banyak tanah bisa ditanami dan menghasilkan profit, atau untuk keperluan dekorasi eksterior pertanian. Ada juga tantangan yang muncul pada waktu tertentu, biasanya akan mendatangkan bonus besar atau dekorasi yang bagus.
(2). Semangat bersosial.
Farm story membutuhkan online internet. Kita bisa melihat community (komunitas) sesama pemain dari berbagai belahan dunia, lalu bisa menambahkan mereka sebagai neighbour (tetangga) dengan cara bertukar kode identitas (ID code). Untuk nama pertanian, saya memilih nama yang "Indonesia banget".


Kita wajib mempunyai tentangga karena untuk memperluas lahan, selain kecukupan jumlah uang atau berlian, juga disyaratkan memiliki sejumlah tetangga. Menambah tetangga juga berguna untuk menyelesaikan tantangan tertentu. Kita diwajibkan mempunyai sejumlah peralatan yang bisa diperoleh dengan mengirimkan permintaan kepada tetangga dan menunggu persetujuannya.

Permintaan ini hanya berlaku untuk satu kali per hari per orang. Jadi, semakin banyak tentangga kita, semakin banyak yang kita bsia mengirim permintaan dan semakin banyak peluang respon cepat yang kita dapatkan. Perlu diingat, tidak semua pemain online dan memberikan respon. Sebaliknya kita pun juga akan menerima permintaan kiriman barang.

Kita bisa saling mengunjungi pertanian teman sekedar untuk melihat dekorasi pertaniannya atau untuk menyiram tanamannya. Setiap kali berkunjung kita akan diberi bonus uang dan poin yang berguna untuk meningkatkan level. Dan setelah kita menyiram tanaman kita mendapatkan bintang yang berguna untuk meningkatkan popularitas baik dalam community maupun neighbours. Popularitas ini penting agar saat pemain dari manapun berkunjung ke community bisa melihat pertanian kita di deretan atas, sehingga lebih sering dikunjungi dan mendapatkan siraman air. Saat memanen tanaman, siraman ini bisa berubah menjadi poin.


(3). Mengenal pertanian.
Proses pertanian dimulai dari membeli lahan, mencangkul lahan, menanam lalu menunggu dan panen. Kita bisa memilih jenis tanaman yang akan kita tanam dengan harga dan waktu panen berbeda-beda, serta nilai hasil panen yang berbeda pula. Dari memilih-milih tanaman ini kita mengenal berbagai jenis tanaman, yaitu buah, sayuran, biji-bijian dan bunga. Juga bisa dibeli aneka jenis pohon. Kita bisa mengenal bentuk-bentuk tanaman yang semula hanya kita dengar namanya. Seperti jellybeam, barley, kiwi, marjoram dan lain-lain.



(4). Manajemen waktu.
Dalam Farm story kemampuan manajemen kita diuji, diantaranya manajemen waktu. Bagaimana kita bisa mengejar target sesuai waktu yang ditetapkan atau target hangus dan hadiah melayang. Manajemen waktu juga penting dalam memilih jenis tanaman, apakah tanaman yang lama panen atau cepat panen. Pada saat kita aktif bermain, bisa memilih tanaman cepat panen. Namun tanaman tersebut juga akan cepat busuk apabila tempo tertentu tidak segera dipanen. Tanaman 1 jam akan busuk 1 jam setelah masak, tanaman 22 jam akan busuk 22 jam setelah masak. Jadi, saat kita tidur atau sibuk, disarankan menanam tanaman yang lama agar tanaman tidak membusuk dan tidak sia-sia uang untuk membeli bibit.

Dalam realita, manajemen waktu game ini dapat menghindarkan kita dari permainan terus menerus. Kita bisa saja hanya memainkannya sehari sekali dengan tempo bermain tidak lebih dari 30 menit untuk mengurus pertanian kita.

Main game bisa bermanfaat, asalkan tepat memilih dan bisa manajemen waktu.
***
Tulisan di atas menjadi salah satu dari pemenang hiburan
http://chip.co.id/chipversity/general/8845/pengumuman_pemenang_kontes_menulis_artikel_bertema_game_favoritku

Komentar

  1. aku main city story mak. tapi akhirnya tak uninstall gegara bikin eror tablet. hiks

    BalasHapus
  2. Keren tuh, bukan cuma asyik bermain tapi ada pelajaran juga yang bisa di petik.

    BalasHapus

Posting Komentar