Suatu jumat sore, tiba-tiba saja suami dan anak-anak sudah menanti di halaman parkir Kampus IPB Dramaga. Senangnyaaaa dijemput orang-orang tercinta, kejutan yang saya suka sore itu.
"Jalan-jalan yuk malam ini," ajak suamiku. Wah, ujug-ujug ngajak jalan-jalan malam. Kemana ya? Ah baru ingat saya menyimpan tiket masuk gratis ke Jungle Festival.
"Cobain ke Jungle Fest yuk!" ajak saya.
Maka kami meluncur ke kawasan Bukit Nirwana Residence.
Langit cerah ketika kami memasuki jalan utama BNR. Dari kejauhan tampak Gunung Salak gagah berdiri.
Menjelang magrib kami tiba di Jungle Fest. Anak-anak bermain di beberapa arena permainan. Di sini permainannya cocok banget untuk anak-anak. Relatif aman dan soft, nggak membuat jejeritan seperti yang di Jungleland.
Usai sholat Ashar di mushola yang luas dan nyaman, kami makan sore di foodcourt yang juga luas dan nyaman. Harga makanannya masuk akal dan variatif. Sari foodcpurt kita bisa memandang langsung ke arah panggung festival.
Foodcourt tampak dari kejauhan |
Menikmati musik band dari foodcourt |
Giant Tree ala JungleFest |
Tak lama kemudian kami mendengar panggilan MC dari panggung festival. Sebuah cekungan terdapat panggung, kolam air mancur, dan deretan tempat duduk berundak. Para pengunjung berdatangan. Suara musik semakin menggema di sekitar panggung festival.
Festival malam itu dibuka dengan tarian gadis-gadis berkostum kupu-kupu dan bunga. Mereka lantas berjalan berkelilig menghampiri pada pengunjung.
Pertunjukan selanjutnya adalah tarian tradisional, musik band dan drama. Setiap sesi jeda ada atraksi air mancur menari diiringi musik yang menggema.
Pengen foto berdua, eh dia nimbrung |
Akhirnya foto berempat |
Foodcourt dan Area Panggung Festival |
Air mancur menari |
Kupu-kupu JungleFest |
We'll be back here! |
Duuhh...foto2nya cantiiik. Bikin ga sabar mau ajak anak dan keponakan ke sana. Saya kira tpt wisata biasa saja dan hanya siang hari. Nggak taunya ada pesona malam. Trmksiiih infonya,Mbak Arin...
BalasHapusKalau ke sana bagusnya sore - malam.
Hapustiket masuknya berapa mak? Liat lampu warna warni itu seru ya..
BalasHapusWah, September 2014 lalu saya ke sana mbak, tapi sayang pas siang-sore. Ternyata bagus ya kalo malam. Nyesel deh. Jadi pengen cepet-cepet ke sana lagi. Mertua saya di Bogor, mbak. Anak-anak suka banget klo diajakin main ke Bogor. Hehe
BalasHapusmaakk.. beneran mupeng pengen ke sana. malem beneran bagus yaa. kapan2 ajak suami ah. tfs ya mak :)
BalasHapusternyata Bogor kudu dijelajahi!
BalasHapus